|
|
Insya Allah, bulan April nanti komunitas BAW yang hampir berusia dua tahun akan mulai untuk membuat sebuah Group Open loh. Tahu sendiri kan, selama ini komunitas BAW ini, sejak didirikan oleh Leyla Hana, memilih untuk menjadi group komunitas yang tertutup di Facebook. Jumlah anggotanya hanya dibatasi 100 orang saja. Tidak boleh lebih dari itu. Tapi, jumlah peminat yang ingin menjadi anggota terus bertambah. Akhirnya, Leyla Hana menetapkan kebijaksanaan, "siapa yang tidak aktif di dalam group maka keanggotaannya akan diremove". Itu sebabnya sejak awal, sudah ada yang diremove dan posisinya digantikan oleh wajah-wajah baru.
Sedihkah diremove? Pastinya. Itu sebabnya untuk bisa terus bertahan di dalam group komunitas maka semua anggota yang berjumlah 100 orang itu berusaha untuk aktif untuk menunjukkan ke-eksis-an mereka. Aktif disini, bisa ditempuh dengan cara:
1. Rajin memperlihatkan kemajuan apa saja yang telah mereka lakukan dalam bidang tulis menulis. Seperti memperlihatkan hasil tulisannya baik itu berupa resensi, berhasil menerbitkan buku, berhasil memenangkan sebuah lomba menulis, berhasil membuat tulisan di blog mereka atau membuat tulisan yang di notes facebook. Karena memang ada hari dimana dibuatkan jadwal untuk kegiatan unjuk kebolehan ini. Yaitu di hari kamis dalam di jadwal "Promo Day", atau hari rabu di jadwal "Blogging Day", atau hari jumat di acara "Review Day".
2. Rajin menjalin tali silaturahmi dengan anggota yang lain, baik dengan cara mengajak diskusi atau bertanya perihal kepenulisan. Semua orang boleh kok curhat, sejauh curhat itu ada kaitannya dengan bidang tulis menulis. Ada jadwal untuk kebutuhan curhat para anggota tersebut, yaitu di hari senin, "Diary Day" dan hari selasa di jadwal "Sharing day".
3. Lalu. Jika belum menghasilkan tulisan apapun, tapi menggemari kegiatan literasi dan masih ingin berada di dalam group gimana dong? Tenang. Untuk eksis di dalam group bisa juga dengan memperlihatkan penampakan kehadiran dengan cara-cara lain. Menawarkan jualan buku misalnya. Atau menawarkan ajakan untuk melakukan barter buku. Itu ada jadwalnya juga, yaitu di hari Sabtu "Bussines Day". Atau.... bisa juga saling berbincang mengenai apa saja selain tulis menulis di hari minggu di jadwal "Free Day".
Yup. Semua jadwal ini dibuat agar semua anggota tidak terlanjur terbawa arus OOT ria. Tahu kan OOT itu apa? Yup. Out Of Topic, yaitu ngomongin sesuatu yang melenceng jauh dan melenakan. Menulis itu adalah sebuah kegiatan yang berkaitan dengan semangat. Sekali semangat itu padam, sulit untuk menyalakannya lagi. Dan OOT ditenggarai bisa memadamkan semangat.
Untuk menyambut rencana akan dibukanya group tertutup BAW menjadi group open (yeeeaaa.. jadi semua orang bisa masuk menjadi anggota insya Allah) maka, BAW pun mulai menyiapkan langkah-langkah untuk lebih memperkenalkan group ini kepada masyarakat luas. Salah satunya adalah dengan cara melakukan rangkaian ROAD SHOW ke berbagai media. Salah satunya adalah lewat media massa.
Kemarin, di rubrik Leisure Republika, rangkaian ROAD SHOW BAW ini diliput loh. Kalian sudah melihatkah beritanya?
Jika belum, bisa dilihat disini nih.
|
foto diambil dari Republika online |
Ayo deh kita produktif bersama dengan komunitas BAW.
|
|
|
|
Insya Allah, bulan April nanti komunitas BAW yang hampir berusia dua tahun akan mulai untuk membuat sebuah Group Open loh. Tahu sendiri kan, selama ini komunitas BAW ini, sejak didirikan oleh Leyla Hana, memilih untuk menjadi group komunitas yang tertutup di Facebook. Jumlah anggotanya hanya dibatasi 100 orang saja. Tidak boleh lebih dari itu. Tapi, jumlah peminat yang ingin menjadi anggota terus bertambah. Akhirnya, Leyla Hana menetapkan kebijaksanaan, "siapa yang tidak aktif di dalam group maka keanggotaannya akan diremove". Itu sebabnya sejak awal, sudah ada yang diremove dan posisinya digantikan oleh wajah-wajah baru.
Sedihkah diremove? Pastinya. Itu sebabnya untuk bisa terus bertahan di dalam group komunitas maka semua anggota yang berjumlah 100 orang itu berusaha untuk aktif untuk menunjukkan ke-eksis-an mereka. Aktif disini, bisa ditempuh dengan cara:
1. Rajin memperlihatkan kemajuan apa saja yang telah mereka lakukan dalam bidang tulis menulis. Seperti memperlihatkan hasil tulisannya baik itu berupa resensi, berhasil menerbitkan buku, berhasil memenangkan sebuah lomba menulis, berhasil membuat tulisan di blog mereka atau membuat tulisan yang di notes facebook. Karena memang ada hari dimana dibuatkan jadwal untuk kegiatan unjuk kebolehan ini. Yaitu di hari kamis dalam di jadwal "Promo Day", atau hari rabu di jadwal "Blogging Day", atau hari jumat di acara "Review Day".
2. Rajin menjalin tali silaturahmi dengan anggota yang lain, baik dengan cara mengajak diskusi atau bertanya perihal kepenulisan. Semua orang boleh kok curhat, sejauh curhat itu ada kaitannya dengan bidang tulis menulis. Ada jadwal untuk kebutuhan curhat para anggota tersebut, yaitu di hari senin, "Diary Day" dan hari selasa di jadwal "Sharing day".
3. Lalu. Jika belum menghasilkan tulisan apapun, tapi menggemari kegiatan literasi dan masih ingin berada di dalam group gimana dong? Tenang. Untuk eksis di dalam group bisa juga dengan memperlihatkan penampakan kehadiran dengan cara-cara lain. Menawarkan jualan buku misalnya. Atau menawarkan ajakan untuk melakukan barter buku. Itu ada jadwalnya juga, yaitu di hari Sabtu "Bussines Day". Atau.... bisa juga saling berbincang mengenai apa saja selain tulis menulis di hari minggu di jadwal "Free Day".
Yup. Semua jadwal ini dibuat agar semua anggota tidak terlanjur terbawa arus OOT ria. Tahu kan OOT itu apa? Yup. Out Of Topic, yaitu ngomongin sesuatu yang melenceng jauh dan melenakan. Menulis itu adalah sebuah kegiatan yang berkaitan dengan semangat. Sekali semangat itu padam, sulit untuk menyalakannya lagi. Dan OOT ditenggarai bisa memadamkan semangat.
Untuk menyambut rencana akan dibukanya group tertutup BAW menjadi group open (yeeeaaa.. jadi semua orang bisa masuk menjadi anggota insya Allah) maka, BAW pun mulai menyiapkan langkah-langkah untuk lebih memperkenalkan group ini kepada masyarakat luas. Salah satunya adalah dengan cara melakukan rangkaian ROAD SHOW ke berbagai media. Salah satunya adalah lewat media massa.
Kemarin, di rubrik Leisure Republika, rangkaian ROAD SHOW BAW ini diliput loh. Kalian sudah melihatkah beritanya?
Jika belum, bisa dilihat disini nih.
|
foto diambil dari Republika online |
Ayo deh kita produktif bersama dengan komunitas BAW.
Keren BAW, semoga semakin bermanfaat khususnya bagi para anggotanya...aamiin.
ReplyDeleteAamiin... makasih ya
ReplyDeleteSIp. Moga makin bermanfaat :)
ReplyDeletecara bergabung dengan komunitas BAW bagaimana mbak?
ReplyDelete