Sunday, October 20, 2013

[Profil Penulis] Pujia Achmad


Penulis dengan nama pena pujia achmad lahir di Blitar 28 Juni 1978.  Berprofesi sebagai PNS di lingkungan Pemerintah Kota Blitar.  Memiliki hobi menulis sejak duduk di bangku SD. Sering menjuarai lomba menulis dan mengarang tingkat lokal sejak  saat itu,  diantaranya  Juara  I Lomba Menulis Resensi Buku tentang Bung Karno  yang dilaksanakan Perpustakaan Nasional Bung Karno di Kota Blitar (2010). Cerpennya berjudul ‘Gadis Bermata Coklat’ masuk Cerpen Favourite Lomba Menulis Cerpen Remaja Rohto (2011).

Menyelesaikan S1 di Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi-Lembaga Administrasi Negara (STIA-LAN) Bandung dan menyelesaikan S2 dengan gelar M.Eng dari Magister Perencanaan Kota dan Daerah (MPKD) UGM Yogyakarta dan M.Sc dari Institute for Housing and Urban Development Studies,  Erasmus University Rotterdam, Belanda.
Novelnya Bulan Sabit di Rotterdam sempat memenangkan lomba menulis novel dan diterbitkan secara indie. Saat ini novel tersebut dalam proses terbit di penerbit mayor. Karya antologinya yang sudah terbit  Narsis Unlimited, Di Dalam Genggaman Tangan  Tuhan,  Di Masjid Hatiku Terkait dan Bidadari Berkostum Badut. Ibu dari tiga anak, Ridho Hafidz Fadhila (5 th), Faza Zaafarony Zulfa Fadhila (2 th) dan Naura Afiza Zaahira Fadhila (6 bln) ini bisa dihubungi di facebook pujia achmad, tweeter @pujiaachmad atau email puput_78@yahoo.com

No comments:

Post a Comment

Terima kasih telah berkunjung ke blog BaW. Mohon kritik dan komentar yang membangun untuk setiap postingan ;)